Besi Beton Ulir adalah baja tulangan yang memiliki permukaan seperti sirip, bertekstur bergaris yang memutari seluruh permukaan dimana pola tekstur garis tersebut bisa berbeda – beda dan ukuran diameternya pun berbeda beda tergantung dalam proses pembuatannya.
Besi Beton Polos adalah baja bertulang yang memiliki penampang bundar dengan permukaan licin atau tidak bersirip, yang digunakan untuk penulangan konstruksi beton atau sebagai beton bertulang serta memilik diameter yang berbeda – beda. Jenis beton Full atau besi beton full SNI, dikarenakan jenis ini biasanya memiliki ukuran dengan dimensi yang jauh lebih seimbang dan sesuai dengan peraturan SNI, yang digunakan dalam pembuatan konstruksi dengan jenis beton bertulang. Dalam pengunaan untuk pembuatan bangunan rumah, beton dikenal dengan beberapa istilah yang berbeda, diantaranya adalah istilah dari beberapa jenis besi tersebut yaitu Besi Full, Besi Gemuk dan Besi Kurus, dimana masing-masingnya memiliki karakter dan fungsi yang berbeda-beda.